Karawang,KTD- Event Musik yang diselenggarakan Event Organizer ( EO) Effect Positif dan Mall Karawang Central Plaza serta di dukung KarawangToday.com mulai Senin dan akan berakhir besok, Jumat (9/1/15), hingga saat ini berjalan lancar dan meriah.
Event ini menjadi salah satu ajang penampilan grup band Indie Kota Karawang dan sekitarnya untuk menunjukan karya-karya atau skill bermusik yang selama ini mereka miliki.
Dari sekian grup band yang tampil terdapat salah satu band yang menjadi pusat perhatian para pengunjung mall tersebut karena beberapa lagu yang mereka lantunkan. Mereka adalah Me Candy, grup yang berdiri masih sangat baru yaitu 25 Desember 2014 ini adalah sebuah Band Project, karena semua Personil Band ini mempunyai band masing-masing setelah Mc Candy
“Band kami beranggotakan saya sendiri Ajie ( Vocal dan Guitar ) , Felbi ( Bass ) dan Kandia ( Drum ). Untuk malam ini kami membawakan singel-single terbaik dari grup band yang kami gemari diantaranya Hey Jude ( The Beatles ) , Imagine ( John Lennon ) , Andaikan Kau Datang ( Koes Plus) dan Terbang Tenggelam ( Netral ). Untuk single sendiri, kami belum ada, karena band ini juga baru terbentuk akhir Tahun 2014, tapi kemungkinan kami akan merilis single untuk kedepannya,” ungkap Ajie kepada Karawangtoday.com.
Mereka berharap event music seperti ini bisa terus ada, khususnya di Karawang, karena selain menampilkan grup band Indie Karawang dan sekitarnya, event ini juga memberikan edukasi, saran, serta wawasan dalam bermusik.
Tahun ini trend music tanah air terbilang sedang bagus-bagusnya. Kondisi itu kemungkinan lantaran munculnya penyanyi seperti Tulus, Raisa, Endah and Rhesa, Sore, yang memberikan dampak positif terhadap perkembangan musik Indonesia. Padahal dua sampai tiga tahun belakang banyak didominasi Boy Band dan Musik Melayu, yang dianggap kurang memberikan efek bagus dalam perkembangan musik Indonesia. Mereka hanya muncul sesaat kemudian tenggelam lagi. (can)
Category: Budaya, Karawang